Sidang Paripurna DPRD Bintan Tiga Pimpinan Terbentuk, Fiven Sumanti Jadi Ketua DPRD

0
1419

NARASI-Sidang paripurna DPRD Bintan, pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bintan periode 2024-2029 resmi dilantik. Fiven Sumanti didapuk sebagai ketua DPRD Bintan, pelantikan dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang Irwan Munir di Gedung Paripurna DPRD Bintan, Rabu (25/9).

Kepala pengadilan Negeri Tanjungpinang melantik ketua, wakil Ketua I dan Wakil ketua II DPRD Bintan.

Usai dilantik, Fiven dalam sambutanya menyampaikan, dengan pimpinan yang diembannya bersama Dua wakilnya itu akan memberikan warna yang baru untuk DPRD Bintan, menjadikan rumah besar masyarakat Bintan untuk menyampaikan aspirasinya di lembaga yang terhormat ini.

Penandatanganan Sk Tiga pimpinan DPRD Bintan dihadapan ketua pengadilan Tanjungpinang.

“Kami akan memberikan warna baru bagi DPRD Bintan serta menyampaikan aspirasi masyarakat Bintan,” sebut Fiven.

Kepala pengadilan Negeri Tanjungpinang memberikan selamat kepada ketua Pimpinan dan wakil ketua usai dilantik.

Plt Bupati Bintan Ahdi Muqsith yang hadir secara langsung menyampaikan atas nama Pemerintah kabupaten Bintan mengucapkan selamat dan tahniah atas dilantiknya Ketiga Pimpinan DPRD Bintan.

Kepala pengadilan Negeri Tanjungpinang memberikan selamat kepada ketua Pimpinan dan wakil ketua usai dilantik.

Para Pimpinan yang dilantik yaitu Fiven Sumanti dari partai Golkar sebagai Ketua DPRD Bintan. Sementara Wakil Ketua I Eriyanti dari Partai Demokrat dan Wakil Ketua II Mirwan dari Partai Nasdem.

Anggota DPRD Bintan dan tamu undangan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Dirinya berharap para Pimpinan DPRD bisa memberikan segala sesuatu yang terbaik dan selalu bisa bersinergi, berkoordinasi serta berkolaborasi untuk membangun Kabuoaten Bintan 5 tahun ke depan.

Plt Bupati Bintan Ahdi Muqshit, Ketua FPRD Bintan, kepala Pengadilan Tanjungpinang dan tamu undangan menuju ruang rapat paripurna.

“Tahniah untuk Pimpinan DPRD Bintan yang baru saja dilantik. Harapan kita tentu kolaborasi bersama Pemerintah Daerah bisa terus terjalin dengan baik. Untuk kemajuan Bintan dan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Osit.

Osit juga menekankan kembali kepada masyarakat agar tetap menjaga kondusifitas hingga nantinya bisa tercipta pilkada yang damai dan sejuk. Dirinya berharap masyarakat bisa hadir dan berpartisipasi pada Pilkada 2024 kususnya masyarakat di Kabupaten Bintan.

Narasi : Jhon
Foto : Vina

Print Friendly, PDF & Email

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini