BNN Razia THM Batam Berpotensi Tempat Peredaran Narkoba

0
814

RASIO.CO, Batam – Badan Narkotika Nasional(BNNP) Kepri bersama Tim Terpadu Polda Kepri melakukan razia ditiga tempat hiburan yang cukup ternama di Batam dan mengamankan 16 pengunjung diduga posistif menngnakan narkoba.

Kegiatan Badan Narkotika Nasional Provinsi Kepulauan Riau beserta jajaran dan instansi pemerintah menggelar razia di beberapa tempat hiburan malam kota Batam lebih mengedepankan pencegahan bagi pengguna narkoba, Sabtu (29/07/2017).

Titik kegiatan razia pada beberapa tempat hiburan malam di Batam antara lain , Pacifik Hotel, Newton dan Planet.

“Tujuan kegiatan ini untuk mengurangi angka penyalahgunaan narkoba serta melaksanakan program P4GN , Pencegahan, Pemberantasan, dan Peredaran Gelap Narkoba ” Kata Kabid pemberantasan BNNP Kepri AKBP Bumbung Pramiyadi.

Kegiatan ini dilaksanakan Pukul 01.00 Wib apel kesiapan personil di Imperium Batam serta mengerahkan 150 orang personil dari berbagai instansi pemerintah antara lain , BNNK Batam , Dires Polda Kepri, Provos Polda Kepri , dan Polresta Barelang dan di dibagi menjadi 2 kelompok.

Kelompok 1 melakukan tes urine kepada 22 pengunjung Pacifik Batam dan di dapatkan 4 orang positif menggunakan narkotika antara lain 1 Laki-Laki dan 3 Perempuan.

Kelompok 2 melakukan tes urine kepada 23 pengunjung di 2 tempat berbeda antara lain Newton Batam, Pelanet Batam dan di dapatkan 12 orang positif menggunakan narkotika.

Hasil kegiatan yang dilaksanakan pada 3 tempat berbed ini berhasil mengamankan 16 penguna narkotika antara lain 9 perempuan dan 7 lelaki.

Saat ini 16 orang yang di amankan BNNP Kepri telah dibawa ke gedung BNNP Kepri untuk melakukan pendataan dan melaksanakan rehabilitasi agar para pengguna berhenti menggunakan narkotika,” pungkasnya.

PUTRA @ rasio.co

 

Print Friendly, PDF & Email

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini